Dukung Inner Strength Anak, Dengan Sekolah Sepak Bola Online di Biskuat Academy 2022

Waktu itu kakak Akhdan masih duduk di kelas 3, saat aku mengetahui kakak Akhdan menggemari olahraga sepak bola. Karena permintaan kakak, aku setuju  mendaftarkan kakak di sekolah sepak bola yang terdekat dari rumah, setelah melalui survei tempat dulu di hari Sabtu pagi. 

Kakak bilang tujuannya ingin masuk sekolah sepak bola agar disana bisa berlatih bola lebih serius, bagaimana cara menendang bola, cara mengoper bola dan bermain sepak bola dengan teknik yang benar. Karena selama main dirumah bersama teman-teman dan di sekolah masih asal-asalan, tidak pakai teknik yang benar. 

Aku mendukung kakak masuk sekolah sepak bola, supaya kakak banyak berkegiatan positif diluar kegiatan sekolah. Dan bagiku prestasi anak itu bukan hanya didapat dari prestasi akademik, tapi bisa juga dari non akademik. Sayangnya karena ada pandemi dan lock down, kegiatan di sekolah sepak bola harus terhenti beberapa saat. 

Sekarang kakak sudah kelas 6, dan sedang fokus dengan persiapan ujian kelas 6. Tapi beberapa waktu lalu aku dan kakak mulai mensurvei sekolah bola lagi, aku dan kakak masih mencari yang jaraknya tidak terlalu jauh dari rumah, dan biayanya masih bisa aku jangkau. Aku pikir tidak apa-apa sekolah bola lagi, karena dengan bermain bola dapat merefresh pikiran kakak dari kegiatannya yang sudah padat dari hari Senin sampai Jumat. Aku dan kakak mencari sekolah bola yang kegiatannya dilakukan hari libur saja, Sabtu dan atau Minggu.

Sebagai orangtua aku selalu mendukung minat dan hobi anak, selama itu kegiatan positif. Dan ternyata dengan bermain sepak bola, anak dapat mengembangkan berbagai kekuatan baik dari dalam (inner strength) lho moms. Nantinya anak menjadi anak yang pemberani, percaya diri, baik hati dan tangguh, saat berinteraksi dengan orang lain maupun diri sendiri. Karena untuk menjadi pemain sepak bola yang handal selain membutuhkan skill juga perlu memiliki karakter yang kuat dan positif.

Untuk mendukung anak, langkah pertama yang bisa dilakukan orangtua adalah dengan menggali inner strength yang ada pada diri anak terlebih dahulu. Apa itu inner strength? inner strength adalah kekuatan positif (kekuatan yang baik) yang ada dalam diri setiap orang. Inner strength adalah kekuatan mental yang tercermin oleh kekuatan karakter yang ada pada setiap anak. Seperti karakter pemberani, baik hati, tangguh dan percaya diri. Apabila inner strength ini diasah dan dilatih dengan baik, anak akan tumbuh menjadi generasi yang kuat dan tangguh, karena setiap anak terlahir dengan beragam potensi  di dalam dirinya. 

Mengetahui inner strength anak akan menjadikan anak memiliki karakter yang berani, percaya diri, dan penuh semangat. Inner strength ini adalah potensi yang bisa digali orangtua untuk membekali anak-anak agar berhasil di masa depan kelak. Olahraga sepak bola yang digemari kakak ini dapat mengembangkan inner strength yang ada dalam diri anak. 

Dan sekarang ada kabar baik, yaitu saat ini Biskuat sudah membuka lagi sekolah bola online BISKUAT ACADEMY lagi. Apa itu Sekolah Bola Online  BISKUAT ACADEMY 2022? 

BISKUAT ACADEMY 2022

"Jika satu pelatih saja dapat mengembangkan sekelompok anak, maka dukungan penuh dari berbagai pihak seperti guru, orang tua, dan masyarakat sekitar dapat menghasilkan perubahan maksimal dalam pengembangan olahraga sepak bola dan sekaligus mengembangkan karakter positif pada anak"

Biskuat sebagai salah satu brand unggulan Mondelez International memiliki purpose-led brand (tujuan mulia) untuk menciptakan #GenerasiTiger yaitu anak-anak yang tidak hanya berprestasi tapi juga memiliki kekuatan baik dari dalam (inner strength) yang tercermin dari karakter positif anak.

Biskuat percaya bahwa setiap anak memiliki potensi tak terbatas melebihi apa yang terlihat. Kekuatan sejati dan unik seorang anak sudah ada dalam diri mereka. Dan selain prestasi akademik, Biskuat juga senantiasa mendorong pencapaian prestasi anak-anak Indonesia dibidang olahraga, seperti sepak bola melalui program Biskuat Academy 2022

Biskuat Academy yang hadir sejak tahun 2019, hadir untuk mendukung kekuatan baik dari dalam anak Indonesia, bersama Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dan pada tahun 2021 Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) juga ikut mendukung program Biskuat Academy. 

Biskuat Academy 2022 hadir agar anak-anak bisa mengembangkan kekuatan dari dalam dan mencapai mimpi. Dimulai dari peningkatan keterampilan sepak bola dari berlatih dengan pelatih berlisensi UEFA A sebagai persiapan untuk menjadi pemain bola masa depan, hingga kesempatan bertemu pemain profesional dari Tim Nasional Sepak Bola Indonesia.

Perjalanan Biskuat Academy setiap tahunnya juga terus mengalami kenaikan peserta, dimulai dari tahun 2019 ada 9,6K peserta, tahun 2020 12K+ peserta, tahun 2021 27K+ peserta. Dengan rangkaian kegiatan yang dimulai tahun 2019 dengan lomba sepak bola dan latihan bersama pemain nasional, lalu tahun 2020 sekolah bola online, press conference, dan terpilih nya 3 Bintang Garuda Sebagai Ambassador,  dan pada tahun 2021 Sekolah Bola Online, School Visitation dengan Grand Prize Latihan bersama Evan Dimas. 

Beberapa keuntungan yang anak dapat dengan mengikuti  Biskuat Academy 2022:

  • Belajar teknik sepak bola dari pelatih bersertifikasi UEFA A
  • Belajar langsung dari pemain nasional Indonesia
  • Memenangkan Tur ke Stadion di Eropa dan ratusan hadiah lainnya
  • Mendapat E-Certificate untuk seluruh peserta dan sertifikat fisik yang ditandatangani oleh Kemendikbud dan Kemenpora untuk finalis.
Berikut ini langkah-langkah yang harus dilakukan untuk mengikuti Biskuat Academy 2022๐Ÿ‘‡

  1. Membeli Biskuat dengan kemasan khusus.
  2. Daftar via WhatsApp untuk validasi kode unik.
  3. Setelah itu akan mendapat akses ke sekolah bola online.
Biskuat kemasan khusus

Setelahnya anak bisa bersekolah bola online bersama Bintang Garuda, untuk selanjutnya memenangkan hadiah. Dengan merekam dan mensubmit video latihan bola ke instagram, dan yang tersaring ke grand final berkesempatan memenangkan Tur ke stadion bola di Eropa.

Salah satu rangkaian Biskuat Academy 2022 salah satunya adalah "Workshop Guru Olahraga". Melalui ini Biskuat ingin memberi dukungan kepada para pahlawan dibalik pengembangan potensi sepak bola anak yaitu guru Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan (Penjaskes) di tingkat Sekolah Dasar dan Menengah serta Pelatih Sekolah Sepak Bola. 
 
Yuk moms kita dukung inner strength anak dengan mengajak anak mengikuti Biskuat Academy 2022, karena melalui Biskuat Academy 2022 anak akan mendapatkan pengalaman berkesan karena dapat berlatih dengan pelatih profesional, dan juga berkesempatan memenangkan grand prize utama yaitu Tur ke Stadion Sepak Bola Internasional. 


Artikel ini diikutkan dalam lomba KEBxBiskuat Academy 2022.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cha-Ching Kid$ At Home Belajar Konsep Keuangan dari Rumah Dengan Menyenangkan

Produk Yang Tepat Untuk Cegah dan Atasi Ruam Popok dan Biang Keringat

Pengalaman Baby Spa di Pregnansia Graha Raya